Pekanbaru

Menangkan Pileg 2024 DPD PDI-P Provinsi Riau Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan untuk Yatim

Avatar
39
×

Menangkan Pileg 2024 DPD PDI-P Provinsi Riau Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan untuk Yatim

Sebarkan artikel ini

PEKANBARU – Kujangpost.com – Dalam suasana penuh kebersamaan dan rasa syukur, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Provinsi Riau menyelenggarakan acara buka puasa bersama (Bukber) serta memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa.

Acara yang bertema “Bersama Menggapai Berkah Ramadan Mencari Ampunan Dalam Kebahagiaan” ini dilaksanakan di Kantor DPD PDI-P Provinsi Riau, Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru pada Senin (8/4/24).

Ketua DPD PDI-P Provinsi Riau sekaligus Bupati Pelalawan, H. Zukri, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dari rasa syukur kepada Allah dan kepada masyarakat Provinsi Riau, khususnya yang berada di sekitar Kantor DPD PDI-P Perjuangan.

“Acara ini diadakan sebagai ungkapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Riau, terutama warga sekitar Kantor DPD PDI-P Perjuangan, dan juga sebagai bentuk syukur kepada Allah, karena pada Pemilihan Legislatif tahun 2024, PDI-P memperoleh kepercayaan untuk menjadi pemenang di Provinsi Riau,” ungkap Zukri.

Zukri menekankan bahwa rasa syukur tersebut harus diwujudkan melalui tingkat kepedulian yang tinggi dari partai dan seluruh kader terhadap rakyat, terutama kepada masyarakat yang lemah, kurang mampu, dan masyarakat miskin. Menurutnya, hal tersebut merupakan amanah yang sejati dari Allah.

“Rasa syukur ini bukanlah sesuatu yang hanya dilakukan pada hari ini saja, tetapi setelah bulan Ramadan pun kita harus tetap memperjuangkan kepentingan rakyat,” tambahnya.

Selain itu, Bupati Pelalawan ini juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Provinsi Riau yang telah memberikan kepercayaan kepada PDI-P Riau sehingga berhasil memenangkan Pemilihan Legislatif tahun 2024.

“Atas nama DPD PDI-P Provinsi Riau, kami mengucapkan ribuan terima kasih atas amanah yang telah diberikan kepada kami. Kami juga memohon maaf atas segala kekurangan dan keterbatasan yang ada dalam pelayanan dan pengabdian kami kepada rakyat, khususnya masyarakat Provinsi Riau. Semoga kami dapat terus memberikan yang terbaik untuk kepentingan bersama,” tutup Zunkri.

Acara buka puasa bersama dan santunan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mempererat tali silaturahmi antara partai dengan masyarakat, serta sebagai wujud nyata dari kepedulian PDI-P Provinsi Riau terhadap kesejahteraan sosial dan kebutuhan masyarakat yang membutuhkan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *