TAMBANG, KUJANGPOST.com – Penerapan tertib berlalu lintas menjadi suatu program yang sangat mendukung terciptanya kondusifitas di jalan. Terutama bagi pengendara muda yang baru memiliki SIM C maupun mereka yang masih belum memiliki SIM C sama sekali.
Untuk menunjang hal tersebut, Kapolres Kampar , AKBP. Ronald Sumaja melalui Kasat Lantas, AKP. Viola Dwi Anggreni laksanakan Police Goes to School untuk mensosialisasikan keselamatan berkendara kepada Siswa/Siswi SMAN 1 Tambang, Selasa, (07/05/2024).
Disampaikan AKP. Viola, Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk membangun kesadaran tentang pentingnya mematuhi aturan lalu lintas untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam berkendara.
“Hari ini, Sat Lantas Polres Kampar melalui Kanit Kamsel, Aiptu Junaidi Alhamdulillah telah melaksanakan giat Police Go to School di SMAN 1 Tambang untuk mensosialisasikan pentingnya etika dalam berkendara demi keamanan dan ketertiban di jalan kepada adik-adik Siswa/Siswi,” ucap Kasat Lantas Polres Kampar.
“Dalam kegiatan ini, kami menghimbau kepada adik-adik agar selalu menjaga etika dan mentaati peraturan berlalu lintas demi menjaga keselamatan dan ketertiban diri dan orang lain di jalan raya, kepada guru kami juga berpesan agar selalu mengingatkan akan pentingnya menjaga keselamatan dan ketertiban kepada Siswa/Siswi di SMAN 1 Tambang,” tambahnya.
“Semoga giat Police Go to School ini dapat menciptakan generasi yang beretika serta sadar akan keamanan, keselamatan, ketertiban dalam berkendara khususnya di wilayah hukum Polres Kampar,” tutupnya.
Adapun yang mengikuti kegiatan tersebut di antaranya yaitu, Kanit Kamsel, Aiptu Junaidi, Brigadir Fitriadi Solihin dan tim ISDC Polda Riau serta Siswa/Siswi dan Guru SMAN 1 Tambang