KamparTNI/POLRI

H-1 Lebaran Arus Lalu Lintas di Gerbang Tol Bangkinang Masih Sepi.

Avatar
36
×

H-1 Lebaran Arus Lalu Lintas di Gerbang Tol Bangkinang Masih Sepi.

Sebarkan artikel ini

BANGKINANG, Kujangpost.com – Arus lalu lintas di Gerbang Tol (GT) Bangkinang, Kota Bangkinang terpantau sepi dari aktivitas pemudik, pada H-1 Lebaran 2024, Selasa (9/4/2024).

Menurut Kapolres Kampar AKBP Ronal sumaja, S.I.K melalui laporan Kabag Ops Polres Kampar Kompol Maitertika kondisi GT Bangkinang sejak siang terlihat lenggang.

“Kendaraan yang masuk Bangkinang melalui GT Bangkinang atau sebaliknya, masih lancar,” ungkap Kabag Ops.

Arus lalu lintas terpantau normal tidak ada lonjakan berarti baik dari arah Pekanbaru, maupun sebaliknya.

“Tidak ada antrean kendaraan yang berarti di Gerbang Tol Kelurahan Pasir Sialang, Kecamatan Bangkinang,” tambahnya

Kondisi lintas Riau-Sumbar saat ini cenderung normal.
“Gak ada (lonjakan kendaraan). (Arus lalu lintas) normal.” ujar Kabag Ops.

Dia memprediksi pada Selasa malam juga tidak ada lonjakan arus balik kendaraan.
Terlihat kesiapan pos pam pelayanan dengan men stanbykan alat berat eskapator mengantisipasi kemungkinan yang akan terjadi, disamping itu petugas pos juga di isi oleh petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar untuk mengantisipasi masyarakat yang mudik dan memerlukan tindakan kesehatan.

Kesiapan pos Pam ini bertujuan untuk memberikan pertolongan pertama pada saat pemudik mendapatkan kendala diperjalanan bahkan dipersilahkan untuk beristirahat melepaskan lelah diperjalanan sebelum sampai di tujuan” ungkap maetertika.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *