Rokan HuluTNI/POLRI

Program Prioritas Kapolri Piket Pelayanan SPKT Polsek Tambusai Rutin Patroli R4 dan Pam di Gereja 

37
×

Program Prioritas Kapolri Piket Pelayanan SPKT Polsek Tambusai Rutin Patroli R4 dan Pam di Gereja 

Sebarkan artikel ini

ROKAN HULU, KUJANGPOST.com – Piket Pelayanan SPKT Polsek Tambusai Polres Rokan Hulu (Rohul) Aipda Dedi Jasmara dan S Raja Munte, kegiatan

Pengamanan Ibadah jemaat Gereja, Minggu (28/7/2024) sekitar pukul 10.30 Wib.

Kapolres Rohul AKBP Budi Setiyono SIK MH melalui Kapolsek Tambusai AKP Efendi Lupino SH MH menyampaikan, pengamanan dilakukan di Gereja Katolik ST Benedictus Dusun Bondar Desa Tambusai Barat dan Gereja GMI Siloam Bondar Dusun Bondar Desa Tambusai Barat.

“Dengan adanya Personil yang melaksanakan giat, dalam program Minggu Kasih Quick Wins Presisi Polri (MK-QWPP) dapat memberi rasa nyaman dan aman untuk jemaat yang beribadah di gereja tersebut,” kata AKP Efendi

Lanjutnya, termasuk untuk antisipasi Tindak Pidana C3 agar terciptanya rasa aman kepada jemaat dan menghimbau kepada pemilik kendaraan roda dua agar memakai Kunci Ganda.

“Kemudian, mengingatkan kepada Jema’at Gereja tersebut dan pemuda gereja agar lebih hati-hati melihat jemaat yang tidak di kenal dan biasa beribadah di Gereja tersebut supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tutur Kapolsek.

“Terakhir dengan program Minggu Kasih ini, terciptanya Publik Trust masyarakat terhadap Polri,” pungkasnya mengakhiri.

Terpantau, selama giat tersebut, berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.

(Humas Polres Rohul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *