PemerintahanSiak

Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil

12
×

Wabup Siak Ajak ASN Tetap Fokus Kerja Meski Kondisi Keuangan Belum Stabil

Sebarkan artikel ini

SIAK, KUJANGPOST.com – Wakil Bupati Siak, Husni Merza, mengingatkan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai PPPK, dan tenaga honorer agar tetap semangat dan fokus dalam menjalankan tugas, meskipun kondisi keuangan daerah saat ini belum sepenuhnya stabil.

Ia menegaskan, ASN yang diberikan amanah dan tanggung jawab untuk bekerja di pemerintahan harus senantiasa menciptakan suasana yang kondusif dan memiliki pola pikir positif dalam menghadapi masalah, bukan sebaliknya.

“Di tengah situasi sulit saat ini, saya minta ASN selalu husnuzan atau berpikir positif. Bukan malah sebaliknya, membagikan berbagai hal di media sosial yang justru memunculkan kesan negatif. Jika begitu, seolah-olah kita mengharapkan hal buruk dari Allah. Kita tidak ingin hal seperti itu terjadi di Kabupaten Siak,” tegas Wabup Husni saat memimpin apel Senin bersama di halaman Kantor Bupati Siak, Senin (14/4/2025).

Ia menjelaskan, tidak ada satu pun pihak yang menginginkan terjadinya tunda bayar. Namun, karena kondisi anggaran dan keuangan daerah yang belum memungkinkan, pembayaran belum bisa dilakukan. Hal ini, lanjutnya, tidak ada kaitannya dengan urusan politik sebagaimana opini yang berkembang di luar.

“Kami minta pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk tetap fokus melaksanakan tugas sebagaimana mestinya. Urusan politik serahkan kepada pihak yang berwenang. ASN harus menjaga profesionalisme, tetap semangat, dan fokus dalam bekerja,” harapnya.

Husni juga mengingatkan sejumlah agenda strategis pemerintah daerah, seperti penyusunan RKPD 2026, agar segera diselesaikan meskipun saat ini masih dalam suasana pasca Pilkada/PSU, efisiensi anggaran, dan persoalan tunda bayar.

“Saat ini kita sudah memulai penyusunan RKPD 2026. Namun di sisi lain, kita juga masih memiliki pekerjaan rumah dalam RKPD 2024, terutama terkait persoalan tunda bayar yang belum terselesaikan,” ujarnya.

Ia meyakini, di balik kesulitan yang dihadapi saat ini, terdapat hikmah. Husni optimistis bahwa ke depan kondisi akan lebih baik.

“Insyaallah, ke depan kondisi keuangan kita akan membaik. Pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan sebagaimana biasanya,” tutupnya.(Diskominfo Siak/Inf)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *