HukrimPekanbaru

Dukung UMKM Naik Kelas, Lapas Pekanbaru Ikuti Gebyar Lelang Produk UMKM 

20
×

Dukung UMKM Naik Kelas, Lapas Pekanbaru Ikuti Gebyar Lelang Produk UMKM 

Sebarkan artikel ini

PEKANBARU, KUJANGPOST.com – Dalam rangka menyemarakkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 dan Hari Ulang Tahun Provinsi Riau Ke-67, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru, Sapto Winarno yang diwakili oleh Kepala Urusan Umum, Haby Burrahman menghadiri kegiatan Gebyar Lelang (Gemilang) Produk UMKM Provinsi Riau yang dilaksanakan oleh Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pekanbaru bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Riau, Kamis (08/08/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Serindit ini dibuka oleh Gubernur Riau yang diwakili oleh Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UMKM (Kadisperindag) Taufik OH bersama Kepala Kanwil DJKN Riau, Sumbar dan Kepri, Wahyu Prihantoro. Kepala KPKNL Pekanbaru, Maulina Fahmilita menyampaikan laporan pelaksanaan kegiatan kepada para hadirin.

“Kita semua menyadari betapa besar potensi UMKM di Indonesia, khususnya di bumi Lancang Kuning ini. Untuk itu, Kementerian Keuangan membuat berbagai langkah untuk bahu-membahu dalam meningkatkan daya ekonomi UMKM. Salah satu langkah yang kita ambil adalah seperti yang saat ini kita laksanakan yakni dengan mengadakan lelang terbuka produk UMKM. Diharapkan dengan ini produk UMKM dapat lebih mudah dijangkau oleh berbagai lapisan masyarakat melalui media lelang online maupun offline. Tahniah Provinsi Riau, semoga UMKM terus melaju dan membantu meningkatkan ekonomi rakyat,” ucap Maulina.

Kegiatan ini bertujuan mendukung pemulihan ekonomi nasional dengan memperkenalkan, mempromosikan, dan menjual produk Khas Riau kepada masyarakat melalui lelang. Kegiatan ditutup dengan pelaksanaan lelang dan bazaar produk UMKM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *