Berita

Dir Binmas Polda Riau Cek Kesiapan Polres Dumai Atasi Karhutla

19
×

Dir Binmas Polda Riau Cek Kesiapan Polres Dumai Atasi Karhutla

Sebarkan artikel ini

DUMAI,  KUJANGPOST.com – Pada Sabtu, 19 Juli 2025 Sore, bertempat di Mapolres Dumai, berlangsung kegiatan Dir Binmas Polda Riau, Kombes Pol. Eko Budhi Purwono, S.I.K yang bertindak sebagai Perwira Pengamat Wilayah (Pamatwil) Karhutla untuk wilayah hukum Polres Dumai.

Kegiatan diawali dengan rapat internal yang dipimpin langsung oleh Kombes Pol. Eko Budhi Purwono dan dihadiri oleh para pejabat utama Polres Dumai.

Rapat tersebut turut dihadiri oleh Waka Polres Dumai, Kompol Rahmat Syah, S.Kom, S.I.K, M.I.K., yang mewakili Kapolres Dumai AKBP Angga F. Herlambang, S.I.K., S.H. Hadir pula Kabag Ops Kompol Mahendra Yudhi Lubis, S.H, M.H., Kanit Tipiter Iptu Gery Barloy, S.Tr.K., Kaur Bin Ops Ipda Horas Pasaribu, dan Kanit Ekonomi Aipda Hendri Andrian.

Rapat yang dilaksanakan tersebut berfokus pada strategi penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di tengah kondisi cuaca kering yang melanda Kota Dumai.

Kombes Pol. Eko Budhi Purwono dalam arahannya menegaskan pentingnya deteksi dini dan sinergi antar instansi.

“Kita tidak bisa bekerja sendiri. Semua elemen harus diberdayakan, termasuk masyarakat peduli api dan pemilik lahan. Jangan sampai kita kecolongan,” tegasnya.

Ia juga menekankan pentingnya profiling terhadap perusahaan yang berada di sekitar lokasi rawan kebakaran.

“Pemetaan perusahaan harus dilakukan, dan bila ditemukan unsur kelalaian hingga terjadi Karhutla, maka proses hukum harus ditegakkan,” ujarnya.

Usai rapat, tim langsung bergerak meninjau dua titik api yang terpantau di Jl. M. Yamin RT 01 dan Jl. Karya Bakti RT 07, Kelurahan Purnama, Kecamatan Dumai Barat.

Kedua lokasi tersebut tercatat telah menghanguskan lahan gambut dan semak belukar seluas kurang lebih 6 hektar. Status lahan diketahui merupakan milik masyarakat dan minim sumber air untuk pemadaman.

Pemadaman di lapangan melibatkan personel gabungan dari Polri, TNI, BPBD, Manggala Agni, dan MPA Kelurahan. Peralatan yang digunakan antara lain mesin ministreker dari berbagai instansi.

Kombes Pol. Eko menyampaikan apresiasinya atas kerja cepat tim gabungan.

“Saya mengapresiasi respon cepat dari personel di lapangan. Namun, kita harus antisipasi lebih dini agar kejadian serupa tidak berulang, apalagi sumber air terbatas dan akses cukup jauh dari markas,” pungkasnya.

Saat ini, proses pemadaman dan pendinginan masih berlangsung di lapangan. Seluruh personel diimbau tetap siaga mengingat kondisi cuaca yang masih kering dan potensi titik api susulan.

Kegiatan ditutup dengan pengecekan kesiapan personel dan peralatan penanganan Karhutla di jajaran Polres Dumai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *