Rokan HuluTNI/POLRI

TRLK-25 – Sinergitas Polres Rokan Hulu Dan BEM Universitas Rokania, Bagikan Takjil Untuk Masyarakat

16
×

TRLK-25 – Sinergitas Polres Rokan Hulu Dan BEM Universitas Rokania, Bagikan Takjil Untuk Masyarakat

Sebarkan artikel ini

PASIR PENGARAIAN –KUJANGPOST.com _ Operasi Tertib Ramadhan Lancang Kuning 2025 (2025), Dalam semangat berbagi dan mempererat hubungan dengan masyarakat, Polres Rokan Hulu menggandeng Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Rokania untuk melaksanakan kegiatan sosial berupa pembagian takjil kepada masyarakat. Kegiatan yang penuh makna ini berlangsung pada Kamis, (06/02/2025), sekitar pukul 17.40 WIB, Di Jalan Diponegoro, Depan Polsek Rambah, Kabupaten Rokan Hulu.

Tetpantau kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH, serta didukung oleh sejumlah pejabat kepolisian lainnya, di antaranya Wakapolres Rokan Hulu, Kompol Rahmad Hidayat, SIK. Kasat Intelkam Polres Rokan Hulu, Akp Bunyamin, SH. Kasat Lantas Polres Rohul, AKP Lily Sulfiani, SIK. Kapolsek Rambah, AKP Adek Susilo dan Kanit III Sat Intelkam, Aiptu Rismawadi. Tidak hanya dari pihak kepolisian, kegiatan ini juga melibatkan Wakil Ketua BEM Universitas Rokania, Willy Angga, beserta mahasiswa lainnya.

Menjelang waktu berbuka puasa, para petugas kepolisian dan mahasiswa turun langsung ke jalan untuk membagikan paket takjil kepada para pengguna jalan dan masyarakat sekitar. Takjil yang dibagikan berupa kue, bubur, dan minuman cendol, yang diharapkan dapat membantu masyarakat yang sedang dalam perjalanan agar bisa berbuka puasa tepat waktu.

Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat serta menumbuhkan semangat berbagi di bulan suci Ramadan.

“Kegiatan ini bukan hanya sekadar membagikan takjil, tetapi juga bentuk kepedulian dan sinergitas antara kepolisian dengan masyarakat, khususnya generasi muda. Kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir di tengah masyarakat tidak hanya dalam tugas penegakan hukum, tetapi juga dalam aksi sosial yang bermanfaat,” ujar AKBP Budi.

Antusiasme masyarakat terlihat jelas dalam kegiatan ini. Banyak warga yang merasa senang dan berterima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan oleh Polres Rokan Hulu dan mahasiswa Universitas Rokania.

“Kegiatan seperti ini sangat baik, apalagi di bulan Ramadan. Kami merasa dihargai dan diperhatikan oleh kepolisian. Semoga kegiatan ini bisa terus dilakukan setiap tahunnya,” ungkap salah satu warga yang menerima takjil.

Sementara itu, Wakil Ketua BEM Universitas Rokania, Willy Angga, juga mengungkapkan rasa bangganya bisa ikut serta dalam kegiatan ini. Menurutnya, sinergi antara mahasiswa dan kepolisian dalam aksi sosial seperti ini dapat membangun hubungan yang lebih harmonis dan positif.

“Kami sebagai mahasiswa merasa terhormat bisa ikut serta dalam kegiatan ini. Ini adalah bukti bahwa kepolisian dan mahasiswa bisa bekerja sama untuk kepentingan sosial. Semoga kerja sama ini bisa terus berlanjut,” ujarnya.

Pembagian takjil berlangsung hingga pukul 18.15 WIB, dan selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan kondusif. Dengan adanya kegiatan positif ini, diharapkan hubungan antara kepolisian, mahasiswa, dan masyarakat semakin erat serta semakin banyak kegiatan sosial yang bisa dilakukan bersama di masa mendatang.

Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, Polres Rokan Hulu kembali membuktikan komitmennya untuk tidak hanya menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga hadir sebagai mitra masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.

(Humas Polres Rohul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *